BANGKALAN – Pemerintah Desa Kendaban, Kecamatan Tanah Merah, Bangkalan, Menggelar karnaval dan jalan santai di ikuti oleh ribuan masyatakat khususnya di Desa Kendaban, Minggu, di mulai pukul 08 pagi sampai selesai, (24/09) pagi
Acara tersebut di gelar sangat meriah dengan diiringi drumband, dan tak kalah menarik, Karnaval yang di gelar oleh Kepala Desa Kendaban ini juga di iringi oleh beberapa tokoh masyarakat hingga kepala desa sepuh.
Tak hanya itu, Masyarakat khsususnya masyarakat desa Kendaban memakai pakaian adat Madura dan tampil dengan kreasinya masing-masing.
Menurut Kepala Desa Kendaban, Ghofur “ Kegiatan ini di inisiasi karang taruna desa dengan melibatkan semua RT RW yang ada di benerapa dusun desa kendaban ini. Mereka mengumpulkan dana secara swadaya untuk menggelar Agustusan dengan meriah. Pihaknya puas dengan gelaran acara tersebut.” Kata Ghofur kades kendaban
Menurutnya, antusias warga sangat tinggi. Itu terlihat dari banyaknya warga yang datang untuk ikut karnaval dan jalan sehat
“Semua warga Desa kendaban berkumpul di sini bukan masalah hadiahnya. Tetapi kebersamaan yang menunjukkan persatuan Indonesia sesungguhnya,” ucapnya
”Terima kasih kepada masyarakat kendaban yang telah memperingati HUT RI ke-79 dengan sukarela. Ini menandakan masyarakat Kandaban telah lulus dalam menghormati dan menghargai jasa pahlawan yang telah berjuang dan merebut kemerdekaan,” pungkasnya